Kali ini saya coba uraikan bagaimana tehnik menyusun perlengkapan dalam tas ransel atau tas gunung, yang jelas sesuai pengalaman saya yah hehehehhehe
Mari kita awali dahulu dengan perencanaan :
Pemilihan Tas ransel atau tas gunung
- pilih dan sesuaikan dengan postur tubuh anda
- pilihalah dengan model yang nyaman dan gaya tapi gaya no 2 lah yang penting nyaman
- pilihlah dengan model sesuai punggung anda jangan pilih yang model bulat
- pilihlah yang menggunakan bahan busa pada bagian punggung dan pada bagian tali pindaknya karena itu akan mempengaruhi kenyamanan badan kita
- pilihlah sesuai kebutuhan usahakan tidak cuma mempunyai 1 tas ransel jika punya tabungan belilah lebih dari 1 untuk menyesuaikan kondisi lapangan
- barang berat seperti tenda, nestingdan air mineral jika dimasukan ke dalam tas usahakan dekat dengan punggung kita di bagian atas bertujuan untuk keseimbangan badan agar tidak terlalu berat kebelakan dan menyeimbangkan antara pergerakan pinggul karena jika kita letakkan dibgaian bawah maka beban tersebut akan tertumpu pada pinggul yang kemungkinan besar akan menggangu pergerakan pinggul
- barang relatif ringan seperti (Sleping bag, baju ganti, pakaian tidur) bisa kita letakkan di bagian paling bawah karena penggunaan juga pasti nanti saat kita istirahat dan mendirikan tenda
- Untuk logistik bisa kita taruh di bagian tengah agar terlindung dan juga ini penggunaanya nanti saat kita sudah istirahat bertenda
- untuk perlengkapan darurat seperti Ponco, jas hujan, playshet, p3k, senter, lampu penerangan, kamera mungkin bisa kita letakka di bagian luar ransel mungkin disaku-saku ransel bertujuan agar pada saat darurat kita tidak perlu membongkar tenda sampai kedalam-dalam
- untuk air mineral kebutuhan saat melakukan aktivitas juga wajib di perhatikan jangan menyimpan dibagian dalam , cukup di simpan di bagian terluar agar memudahkan jangkauan
Dan yang perlu diingat sekali lagi , adalah pakaian ganti serta pendukungnya pisahkan menggunakan kantong plastik agar terhindar dari basah jika hujan, kalau perlu sebelum semua itu masuk kedalam ransel usahakan lapisi dahulu bagian dalam tas dengan kantong plastik besar seperti yang saya lakukan sampai saat ini , saya selalu melapisi dengan plastik kantong sampah yang besar sampai menutup semua bagian dalam tas , selalu perhatikan bautlah cek list perlengkapan agar bisa di pantau saat kita akan beranjak pergi kembali. baca juga info jalur pendakian gunung merapi
Mungkin sementara itu dahulu pengalaman yang bisa saya share dengan kalian ingat pendakian gunung adalah olah raga extrim jadi perlu perhatian khusus dan perlu bimbingan orang yang sudah berpengalaman dalam kegiatan luar seperti pendakian gunung, ingat juga keluarga dirumah menunggu kedatangan kalian kembali ke pelukan mereka jadi mendakilah dengan aman , nyaman dan selamat
silahkan di share jika berkenan dan berguna , terima kasih sudah mampir ke blog saya
salam Olahraga extrim
0 Response to "Tehnik menyusun perlengkapan dalam Ransel atau tas gunung"
Post a Comment